Frisian Flag Luncurkan Logo Baru


Brama Blog - PT Frisian Flag Indonesia (FFI) selaku market leader produsen susu meluncurkan logo terbarunya. Logo terbaru yang terlihat lebih segar dan modern ini merupakan bentuk adaptasi terhadap masyarakat Indonesia yang dinilai semakin modern.

"Masyarakat Indonesia kini makin modern, pendapatannya meningkat dan pola pikirnya juga lebih maju. Logo terbaru Frisian Flag ini kami sesuaikan dengan perkembangan tersebut, sambil terus mengukuhkan diri sebagai ahli nutrisi terbaik di bidangnya. Yang terlihat bagus di masa lalu bisa menjadi kuno di masa sekarang, karena itu modernisasi sebuah logo menjadi salah satu strategi sukses sebuah produk," kata Cees Ruygrok, Presiden Direktur Frisian Flag Indonesia dalam acara peluncuran identitas brand terbaru FFI di Jakarta (10/12).

Tidak hanya mengganti logonya, FFI juga meluncurkan kampanye terbarunya "Raih Hari Esokmu". Cees menjelaskan, kampanye tersebut untuk menegaskan komitmen FFI untuk terus mendukung masyarakat Indonesia meraih hari esok yang lebih baik melalui penyediaan berbagai produk bernutrisi.

Dalam logo terbarunya ini, merek Frisian Flag di dalam lambang bendera dibuat dengan ukuran huruf lebih besar sehingga mudah terlihat. Sementara itu, gambar hati berwarna merah masih tetap dipertahankan sebagai ciri khas merek FFI sejak pertama kali hadir di Indonesia sejak tahun 1922.

Sementara itu, latar belakang berbentuk pendaran diibaratkan seperti pendaran air. "Kami berharap inovasi kami akan berpendar secara positif di masyarakat," kata Hendro H.Poedjono, Trade Marketing FFI dalam kesempatan yang sama.

Peluang industri susu di Indonesia dianggap sangat besar karena konsumsi susu nasional relatif masih kecil, hanya 11,7 liter per kapita per tahun. "Pertumbuhan industri susu di Indonesia cukup agresif. Tahun ini pertumbuhan FFI naik 5 persen dari tahun sebelumnya," kata Hendro.

FFI saat ini memproduksi serangkaian produk susu bernutrisi untuk memenuhi kebutuhan susu setiap anggota keluarga, termasuk susu bubuk formula untuk balita, susu bubuk dan susu cair, serta susu kental manis. Untuk mendukung kampanye Raih Esokmu, FFI akan melanjutkan berbagai program sosial untuk meningkatkan status gizi masyarakat dan kesejahteraan peternak sapi perah.

0 komentar:

Posting Komentar

google translate

Blog Statistic

free counters

Labels

Followers

Blog Archive

Entri Terpopuler

About Me

Ponorogo, Jawa Timur, Indonesia
Saya sekolah di SMPN 1 Ponorogo dan saya sekarang kelaz 8 Alamat rumah saya di Jln Anjani No 20 a Pakunden Ponorogo